Sorot Merah Putih, Bogor – Pemerintah Turkiye secara resmi menyerahkan satu unit mobil listrik Togg T10X kepada Pemerintah Republik Indonesia sebagai simbol persahabatan dan kerja sama erat yang telah terjalin selama lebih dari tujuh dekade.
Penyerahan simbolis kendaraan listrik tersebut dilakukan langsung oleh Presiden Turkiye, Recep Tayyip Erdoğan, kepada Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dalam sebuah acara resmi yang berlangsung di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat. Rabu (12/02/2025).
Momen ini menjadi bagian dari kunjungan kenegaraan Presiden Erdoğan ke Indonesia guna mempererat hubungan bilateral di berbagai sektor.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Erdoğan memperkenalkan Togg T10X kepada Presiden Prabowo, menjelaskan berbagai fitur unggulan kendaraan listrik buatan Turkiye. Presiden Prabowo menyambut baik pemberian ini dengan ekspresi antusias, bahkan berkesempatan mencoba duduk di kursi kemudi kendaraan yang berwarna putih tersebut.
Kedua pemimpin negara tampak tersenyum dan berbincang akrab, menandakan hubungan yang erat antara Indonesia dan Turkiye. Presiden Prabowo menyampaikan apresiasi atas hadiah simbolis ini dan menyatakan keyakinannya bahwa kerja sama antara kedua negara akan semakin kuat di masa mendatang.
Togg T10X merupakan kendaraan listrik yang dikembangkan oleh Turkiye’nin Otomobili Girişim Grubu (Togg), sebuah perusahaan otomotif nasional Turkiye. Mobil ini dilengkapi dengan teknologi cerdas yang terintegrasi dengan ekosistem mobilitas Togg serta memiliki jangkauan baterai hingga 523 km dalam sekali pengisian daya.
Penyerahan kendaraan listrik ini tidak hanya mencerminkan eratnya hubungan diplomatik antara Indonesia dan Turkiye, tetapi juga mencerminkan rasa saling menghormati antara kedua pemimpin negara.
Gestur hangat yang ditunjukkan dalam pertemuan ini menegaskan bahwa hubungan kedua negara tidak hanya bersifat formal, tetapi juga memiliki nilai persahabatan yang kuat.*(sorotmerahputih)
Sumber: BPMI Setpres
Ikuti Berita Terkini, Eksklusif di Saluran WhatsApp sorotmerahputih.com klik di sini
Komentar 1